Cara Mudah Menghilangkan Noda di Keramik – Menggunakan lantai berkeramik merupakan salah satu cara untuk memperindah tempat tinggal, juga membuat rumah jadi lebih minimalis dan masih banyak lagi kelebihan yang didapat jika menggunakan lantai keramik.
Lantai keramik dapat menjadi cerminan pandangan seseorang terhadap si penghuni rumah, contohnya seperti ketika lantai keramik memiliki banyak noda, kusam, kotor dan lain sebagainya akan membuat pandangan orang yang melihatnya berpikiran bahwa si penghuni rumah orang yang malas.
Oleh karena itu harus ada perawatan yang dilakukan agar keramik tetap bersih, cerah dan enak dipandang.
Berikut ini adalah penjelasan lebih detail mengenai keramik, tips mengepel lantai keramik yang baik dan benar dan cara mudah menghilangkan noda di keramik.
Keramik
Keramik menurut wikipedia merupakan jenis produk yang dibuat dengan bahan utama tanah liat yang dibentuk dan dibakar dengan suhu 600 derajat celcius hingga lebih dari 1300 derajat celcius.
Keramik berasal dari bahasa Yunani “Keramos” yang memiliki arti periuk atau belanga yang dibuat dari tanah.
Sedangkan secara umum, keramik adalah bahan yang dibuat dari tanah liat atau bahan silikat dengan proses pembuatan dilakukan menggunakan suhu tinggi.
Keramik memiliki motif yang sangat beragam, mulai dari motif yang polos hingga abstrak. Selain itu jenis dari keramik juga sangat beragam. Berikut ini adalah jenis-jenis keramik yang paling sering digunakan.
Jenis-jenis keramik
- Keramik Biasa/Standar
Keramik biasa ini merupakan keramik yang mudah ditemukan dipasaran.
- Keramik Marmer
Keramik marmer merupakan keramik dengan pesona yang sangat mewah sehingga mampu memberikan kesan yang berkelas.
- Keramik Teraso
Keramik teraso ini dulunya sangat terkenal akan modelnya yang khas. Kini keramik teraso kembali trend dan banyak digunakan di bangunan modern karena mampu menciptakan kesan klasik.
- Keramik Granit
Keramik granit ini merupakan keramik dengan model yang sangat mewah dan sangat tepat diaplikasikan di bangunan modern.
- Keramik Mozaik
Keramik mozaik ini merupakan keramik yang dibentuk dari potongan-potongan kaca atau keramik dan dirangkai dengan pola tertentu.
Tips Merawat Lantai Keramik agar Tetap Bersih dan Cerah
Memiliki lantai keramik memang suatu keuntungan dan kebanggaan tersendiri, namun akan menjadi suatu masalah bila lantai keramik kusam dan menjadi tidak enak dipandang.
Oleh karena itu, melakukan perawatan lantai keramik juga diperlukan. Berikut ini adalah tips merawat lantai keramik agar tetap bersih dan cerah.
- Rajin Menyapu dan Mengepel Lantai
Debu ataupun kotoran ataupun pasir yang ada di lantai jika dibiarkan begitu saja dan lama tak dibersihkan bisa berakibat menggores permukaan lantai.
Selain itu juga bisa jadi debu atau kotoran atau pasir tersebut menjadi menempel di lantai dan susah dibersihkan.
Oleh karena itu sering-seringlah menyapu dan mengepel lantai untuk menjaga lantai keramik dari hal-hal yang tidak diinginkan.
- Menggunakan Pembersih Lantai Keramik yang Aman
Tips berikutnya adalah dengan memilih pembersih lantai keramik yang aman, tidak merusak permukaan keramik juga tidak meninggalkan jejak bernoda.
Penggunaan produk pembersih lantai keramik yang mengandung banyak asam dapat mengikis glasir pada permukaan keramik secara perlahan sehingga lama kelamaan kecerahan keramik menurun.
Nah sebenarnya dari 2 tips tersebut jika dilakukan dan diterapkan sudah cukup untuk merawat lantai keramik agar tidak kusam.
Cara Mudah Menghilangkan Noda di Keramik
Setelah berbicara mengenai tips merawat lantai keramik agar tetap bersih dan cerah, selanjutnya yang akan kita bahas yakni cara mudah menghilangkan noda di keramik.
Walaupun kita sudah merawat lantai keramik dengan baik dan benar, tak menutup kemungkinan bahwa lantai keramik terkena noda membandel.
Jika sudah seperti ini tak perlu khawatir, berikut ini ada beberapa cara mudah menghilangkan noda membandel di keramik:
- Cuka Putih
Cara pertama yang dapat dilakukan untuk menghilangkan noda membandel pada lantai keramik adalah dengan menggunakan cuka.
Untuk caranya yakni dengan mencampurkan ½ gelas cuka putih dengan ½ air galon, setelah itu masukkan ke dalam botol-botol kecil.
Pengaplikasiannya dengan menyemprotkan campuran air cuka putih tersebut ke bagian lantai keramik yang terkena noda setelah itu disikat secara perlahan saja agar tidak mengakibatkan goresan pada lantai keramik.
- Soda Kue
Selain cuka putih, soda kue juga dapat digunakan untuk membersihkan noda membandel pada lantai keramik.
Untuk caranya cukup mudah yakni dengan menyiapkan soda kue dan spons yang lembab (tidak kering namun juga tidak terlalu basah).
Tuangkan baking soda ke bagian lantai keramik yang ingin dibersihkan setelah itu gosok dengan spons yang lembab.
Untuk hasil yang lebih maksimal lagi dapat mencampurkan air cuka putih dengan sisa baking soda yang ada di lantai, namun setelah itu pastikan bilas dengan air hingga tak bersisa.
- A-Wash Deterjen Super
Cara yang lebih mudah lagi untuk menghilangkan noda membandel pada lantai keramik yakni dengan A-Wash Deterjen Super.
A-Wash Deterjen Super ini merupakan deterjen serbaguna yang mampu untuk membersihkan noda membandel di berbagai permukaan.
Untuk cara pemakaiannya juga sangat mudah yakni dengan mencampurkan bubuk A-Wash Deterjen Super dengan Air Panas secukupnya setelah itu semprotkan ke bagian yang ingin dibersihkan.
Setelah itu diamkan selama kurang lebih 15 hingga 30 menit. Jika sudah sikat secara perlahan lalu bilas dengan air atau di lap dengan kain lap yang lembab.
Untuk info lengkap A-Wash Deterjen Super bisa hubungi