10 Tips Membersihkan Noda pada Karpet dan Rumput Sintetis yang Wajib Dicoba!

10 Tips Membersihkan Noda pada Karpet dan Rumput Sintetis yang Wajib Dicoba! – Karpet memang kerap digunakan sebagai alas duduk di lantai rumah saat ada acara keluarga. Karena aktivitas makan dan minum, karpet rentan terkena noda dari tumpahan. 

Membersihkan noda di karpet mungkin terkesan sulit dan melelahkan bagi sebagian orang, tetapi membersihkannya dengan teknik dan solusi yang tepat, noda membandel pada karpet dapat terangkat dengan mudah. 

Yuk, mari simak beberapa tips menghilangkan noda pada karpet yang menjadi dekorasi ruangan kalian.

 

 

Tips Membersihkan Noda pada Karpet

Menghilangkan noda pada karpet ternyata tidak sesulit yang kalian bayangkan, yuk simak tips dan triknya pada penjelasan dibawah ini.

1. Menggunakan Air Bersih

Noda yang masih baru pada karpet memang paling baik jika dibersihkan menggunakan air bersih. Caranya, tuangkan sedikit air pada noda tersebut, lalu gosok-gosok sampai terangkat dan keringkan.

Cara membersihkan noda menggunakan air bersih cukup ampuh untuk noda tumpahan susu ataupun cairan tanpa pewarna. Untuk wangi agar lebih segar, campurkan sabun mandi ke dalam air tersebut.

 

2. Oleskan Deterjen Sabun Cuci Piring

Ternyata sabun cuci piring dapat membersihkan noda yang menempel pada karpet bulu, lho. Caranya, campurkan air dingin dan 1 sendok makan deterjen cuci piring kedalam wadah. Kemudian rendam spons pada wadah tersebut dan usap di karpet bulu sampai nodanya memudar.

Cara ini perlu dilakukan berulang kali hingga nodanya terangkat sempurna. Jangan lupa keringkan karpetnya setelah di bersihkan.

 

3. Gunakan Air Hangat dan Spons

Menghilangkan noda pada karpet juga harus melihat jenis noda tersebut. Misalnya, apabila noda tersebut adalah tumpahan dari cairan alkohol, kalian segeralah ambil spons dan celupkan pada air hangat.

Usapkan spons pada karpet yang terkena noda tumpahan alkohol, kemudian keringkan atau serap menggunakan spons atau kain kering. Berhati-hatilah saat membersihkannya dan hindari menggosok terlalu keras.

 

4. Bersihkan dengan Larutan Cuka

Membersihkan noda di karpet tanpa dicuci dengan deterjen ternyata juga bisa, lho. Caranya, bersihkan dengan larutan cuka yang dicampur dengan jeruk nipis atau lemon. Setelah itu, rendam kain bersih ke larutan tersebut dan tidak lupa juga harus ditetesi dengan alkohol agak banyak. Larutan ini akan membuat noda tinta yang menempel pada karpet akan hilang dengan lebih cepat.

 

5. Lap dengan Deterjen Lembut

Memasang rumput sintetis di sekitar rumah memang terbilang praktis untuk menggantikan rumput gajah. Cara membersihkan noda yang ada pada karpet rumput sintetis ini cukup mudah.

Apabila terdapat tumpahan teh, kopi, atau susu, cukup di lap dengan kain dan deterjen lembut. Caranya, teteskan air deterjen lembut pada noda tersebut, lalu ambil spons dan rendam pada air hangat lalu diperas. Usapkan spons ke karpet yang diberi air deterjen, setelah itu keringkan dengan lap bersih.

 

6. Bersihkan dengan Tiner

Selain menggunakan deterjen, cara manual membersihkan noda pada karpet ini agak sedikit ekstrem. Cobalah untuk membersihkan noda bekas lipstik menggunakan tiner. Caranya, tuangkan beberapa teteskan tiner pada lap yang bersih, lalu gosok pada noda tersebut. Setelah itu, lap dengan air hangat dan keringkan. Sebaiknya gunakan sarung tangan karet agar kulit tidak langsung bersentuhan dengan tiner.

 

7. Taburi Baking Soda atau Garam

Jika rumput sintetis di sekitar rumah kalian terkena noda lumpur, jangan panik. Karena tips ketujuh ini bisa kalian coba untuk membersihkannya.

Segera taburi baking soda atau garam di tempat yang terkena noda, kemudian diamkan sampai kering, setelah itu sedot noda menggunakan vacuum cleaner. 

 

8. Seka Tanpa Dicuci

Tips yang kedelapan yaitu membersihkan noda pada karpet tanpa dicuci. Pastikan kalian mempunyai lap atau kain bersih, setelah itu seka karpet dari luar ke dalam. Ulangi cara tersebut sampai noda terangkat sempurna.

Untuk mengeringkannya, tutupi area yang lembap dengan lapisan kain atau handuk setebal 1-2 cm. Kemudian, timpa karpet yang basah dengan benda berat dan ganti lapisan kain baru sampai kering.

 

9. Oleskan Minyak Lavender

Kalian ingin membersihkan karpet tanpa dicuci? Oleskan saja minyak lavender dengan campuran tertentu. Bahan-bahan yang harus kalian miliki yaitu air panas, minyak lavender, garam, dan cuka. Setelah itu, campurkan keseluruhan bahan dan masukan ke dalam botol spray.

Semprot pada bagian yang terkena noda dan gunakan sikat untuk membantu membersihkannya. 

 

10. Gunakan Sabun Penghilang Noda

Jika sembilan cara diatas tidak efektif untuk menghilangkan noda pada karpet karena nodanya terlalu membandel, tidak ada salahnya jika kalian membeli sabun khusus penghilang noda untuk karpet.

Biasanya, pada kemasan terdapat instruksi jelas cara penggunaannya. Apapun jenis pembersih noda yang kalian gunakan, berhati-hatilah agar karpet tidak terlalu basah terkena cairan tersebut. Karena jika terlalu banyak cairan produk atau air yang terkena karpet, hal ini dapat merusak alas karpet tersebut.

 

Dari sekian banyak tips untuk membersihkan noda pada karpet dan rumput sintetis, mana dulu nih yang akan kalian coba terlebih dahulu? Semoga tips diatas bermanfaat bagi kalian ya.

Kami juga merekomendasikan produk A-Wash sebagai deterjen serbaguna, yang bisa kalian gunakan untuk membersihkan noda membandel pada karpet, lho. Yuk segera order pada kontak di bawah ini.

WhatsApp

Website